Selasa, 23 Juli 2013

Pemain Bola Yang suka Diving

Dalam pertandingan sepakbola sering kita temui pemain yang melakukan segala cara untuk bisa meraih kemenangan, dimana salah satunya dengan aksi diving mereka untuk mendapatkan simpati wasit. Namun aksi tersebut terkandang merugikan sang pemain, dengan dihadiahkannya kartu oleh sang wasit. Tapi hingga kini aksi diving masih mewarnai dunia sepakbola, dan menjadi suatu trik para aktor lapangan hijau

Berbicara mengenai aksi diving, berikut kami sajikan daftar pemain yang doyan melakukan aksi tersebut.

1. Dani Alves (Brazil/Barcelona)


Bek Barcelona ini terkenal doyan melakukan aksi diving untuk menarik simpati wasit. Aksi Diving yang paling diingat publik sepakbola adalah saat Laga El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona. Dimana Pepe harus mendapat kartu merah karena aksi kotornya tersebut. Jadi tidak heran jika dirinya menjadi pemain yang paling dibenci oleh fans anti Barca.

2. Neymar (Brazil/Barcelona)

Neymar adalah pemain hebat dengan skill yang luar biasa. Namun pemain anyar EL Barca ini juga kerap melakukan aksi diving. Neymar seringkali menjatuhkan dirinya walaupun dirinya hanya sedikit melakukan kontak body dengan lawan. Tak jarang lawan mendapat kartu kuning oleh ulah nakalnya tersebut.

3. Luis Suarez (Uruguay/Liverpool)

Siapa yak tidak kenal pemain yang satu ini. Suarez terkenal sebagai pemain yang kerap melakukan aksi kontroversi di dalam lapangan. Kasus yang paling heboh adalah kasus rasisnya kepada bek MU Patrick Evra, dan kasus yang baru-baru ini menimpanya yakni kasus mengigit lengan bek Chelsea Branislav Ivanovic.

Terlepas dari semua itu, Luis Suarez adalah striker yang hebat. Namun Suarez juga kerap melakukan aksi diving untuk mendapatkan perhatian wasit, dan tak jarang aksinya tersebut begitu merugikan pihak lawan.

4. Angel di Maria (Argentina/Real Madrid)

Meskipun memiliki skil yang tinggi, tak membuat pemain yang satu ini terlepas dari aksi diving yang kerap dilakukannya. Tak jarang winger Argentina ini dengan sengaja menabrakan tubuhnya hingga terjatuh, dan mendapatkan hadiah tendangan bebas dari wasit.

Tak jarang aksinya itu merugikan dirinya sendiri, namun hal tersebut tidak membuat dirinya jera untuk melakukan aksi diving.

5. Ashley Young (Inggris/Manchester United)

Di musim 2012-2013 lalu, Ashley Young tercatat beberapa kali melakukan aksi diving yang kontroversial. Aksi yang paling parah adalah saat MU bersua QPR. Dimana Young terjatuh di area kotak penalti lawan, padahal hanya sedikit tersenggol oleh pemain lawan. Dan parahnya lagi, wasit memberikan kartu merah bagi Shaun Derry, akibat aksi diving yang dilakukan Young.

Itulah daftar pemain yang kerap melakukan aksi diving di dalam lapangan, yang bertujuan menarik perhatian wasit dan memprovokasi pemain pemain lawan.

Rabu, 10 Juli 2013

Cristiano Ronaldo Liburan

Mega Bintang Real Madrid yaitu Cristiano Ronaldo dikabarkan akan segera ke Indonesia, kedatangan pemain berjulukan CR7 itu untuk menggelar sebuah Kampanye dengan Bapak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Presiden Ani Yudhoyono. Kampanye tersebut akan diselenggarakan di Provinsi Bali dan jelas bukan merupakan kampanye Politik akan tetapi kampanye yang berhubungan dengan keselamatan hutan mangrove yang ada di bali, tema dalam kampanye itu sendiri berjudulu 'Bali Save Mangrove, Save Earth' atau disingkat menjadi BSMSE.


Pihak Indonesia sendiri telah angkat bicara mengenai kedatangan sang bintang Timnas Portugal itu dalam halam resmi Sekretariat Kabinet RI, du halaman tersebut pihak pemerintah Indonesia mengaku bahwa acara yang akan digelar pada tanggal 26 Juni 2013 ini berhubungan dengan pelestarian alam, tentang pentingnya Hutan Mangrove yang ada di Indonesia, termasuk di Bali, dalam kampanye tersebut, Presiden dan CR7 juga akan mengajak masyarakat untuk aktif dalam menjaga kelestarian ekosistem hutan mangrove.

Dalam acara tersebut, Cristiano Ronaldo didatangkan karena dia memang dipilih sebagai Duta Forum Peduli Mangrove di Indonesia, dan pemilihan terhadap dirinya adalah tidak lain dan tidak bukan untuk memperjuangkan konservasi Mangrove di Indonesia dan dengan dipilihnya Ronaldo akan membuat daya tarik sendiri bagi masyarakat sekitar nantinya. Dalam acara tersebut juga diadakan penyerahan sertifikat Duta Forum Peduli Mangrove dari  mentri kehutanan indonesia yaitu Zulkifli Hasan kepada sang mega Bintang yaitu Cristiano Ronaldo.

Memang, seperti yang kita ketahui Ronaldo merupakan salah satu pemain terbaik Dunia yang saat ini tengah merumpun di Liga Spanyol bersama Real Madrid, dan memilih dirinya sebagai Duta Forum Mangrove Indonesia bisa menjadi daya tarik sendiri bagi masyarakat sekitar untuk menyaksikan langsung kampanye tersebut. Semoga saja, CR7 memang pilihan yang tepat sebagai Duta Forum Mangrove Indonesia. - Agen Bola .

Jumat, 07 Juni 2013

Biodata Lengkap David Luiz

Tim Samba Brasil, adalah salah tempat kelahiran pemain pemain bertalenta, salah satunya adalah pemain bertahan mereka yang memiliki nama lengkap David Luiz Moreira Marinho. Pria kelahiran Diadema, São Paulo, Brasil ini merupakan seorang Bek Tengah yang saat ini bermain untuk Chelsea. Pria yang lebih akrab disapa dengan nama 'Luiz' lahir pada tanggal 22 april 1987, bersama John Terry ia menjaga barisan pertahanan The Blues. Sebelum bermain di Chelsea, Luiz lebih dulu bermain untuk klub Portugal yaitu Benfica FC dan berikut adalah Sekilas Perjaanan Karir dan Biodata Lengkap David Luiz. untuk pertimbangan daftar sbobett anda.

Nama Lengkap : David Luiz Moreira Marinho
Nama Panggilan : David Luiz
Tanggal Lahir : 22 April 1987
Tempat Lahir : Diadema, São Paulo, Brasil
Tinggi Badan : 1.89 m
Klub Saat ini : Chelsea FC
Kebangsaan : Brasil
Posisi : Bek Tengah
Nomor Punggung : 4

- David Luiz Mulai bergelut di Dunia sepak bola ketika dirinya masih berusia 13 tahun, kala itu ia masih bermian untuk Klub Sao Paulo Junior hingga tahun 2001, kemudian melanjutkan karir juniornya di Victoria FC (Junior) hingga tahun 2005. (bandar Bola)

- Pemain berambut pirang ini melanjutkan karirnya di Klub yang sama ketika sudah menginjak remaja, selama satu tahun di Victoria FC ia menyumbang satu gol dalam 26 laga. Kemudian ia terbang ke Eropa, melanjutkan karir di salah satu klub besar Liga Portugal yaitu Benfica FC, Sejak tahun 2007 hingga 2011 Luiz sudah mencetak 4 gol untuk Klub tersebut dan berlaga sebanyak 86 kali. Akhirnya di tahun 2011 ia bergabung ke Chelsea, dan sejauh ini Luiz sudah menyumbang 6 gol untuk the Blues.

- Kabarnya, Luiz adalah salah satu Tipikal pemain yang tidak disukai oleh Mourinho yang merupakan calon pelatih chelsea di musim depan, dan kabarnya Mou akan memberhentikan nya dari Starting Line Up The Blues. - Agen Bola

Selasa, 12 Februari 2013

Profil Lengkap Mourinho

'The Special One' adalah sebuah gelar yang ia tujukan untuk dirinya sendiri, siapakah itu ? Tidak lain dan tidak bukan adalah 'Jose Mário dos Santos Félix Mourinho" atau yang lebih akrab disapa dengan panggilan 'Jose Mourinho'. Mou adalah salah satu pelatih terbaik di dunia yang sempat mengantarkan beberapa klub untuk meraih beberapa gelar, mulai dari Chelsea, kemudian Intermilan yang meraih Treble Winner, dan kemudian Real Madrid yang musim lalu merebut gelar La Liga dari sang rival 'Barcelona', tak heran jika ia menamakan dirinya 'The Special One'.

Diumurnya yang masih tergolong 'muda' ini, Jose Mourinho sudah populer, banyak klub yang mengincar pelatih asal Portugal ini, sebelum melatih Real Madrid, Mou sempat memanjakan 'Internazionale' untuk merebut 3 gelar sekaligus dalam satu musim, termasuk gelar paling bergengsi 'Liga Champions'. Kali ini, kami akan menyajikan Profil Lengkap Jose Mourinho beserta sekilas tentang perjalanan karirnya.

Nama Lengkap    : Jose Mário dos Santos Félix Mourinho
Nama Akrab      : Jose Mourinho (mou)
Tanggal Lahir   : 26 Januari 1963
Tempat Lahir    : Setubal, Portugal
Klub Saat ini   : Real Madrid
Posisi          : Pelatih
Kebangsaan      : Portugal
Tinggi Badan    : 175 cm

Tahun 2000 adalah tahun awal perjalanan karir sang 'The Special One' kala itu ia melatih klub asal Portugal 'Benefica', dan bertahan melatih klub tersebut hingga tahun 2001. Kemudian di tahun 2001, ia direkrut oleh klub Leiria, tak ada yang menyangka kinerja Mou di Leiria sebagai pelatih cukup memuaskan, yang kemudian tahun 2002 Porto kala itu sebagai salah satu klub besar liga Portugal merekrutnya sebagai pelatih, dan disana pun ia melatih selama 2 musim. Di musim selanjutnya, tepatnya tahun 2004, Mourinho menjadi pelatih 'The Blues' Chelsea, dan disinilah awal mula masa kejayaan pelatih asal Portugal itu.

Di klub milik Roman Abrahamovic itu ia berhasil mendatangkan gelar liga Inggris juga Piala FA, dan bertahan cukup lama bersama The Blues, 3 musim sudah, dan akhirnya tahun 2007 ia memutuskan untuk rehat dari dunia kepelatihan, dan kemudian tahun 2008 ia direkrut oleh FC Internazionale, di Intermilan ia pun sukses, klub asal Italia ini berhasil dibawanya menyabet 3 Gelar sekaligus, Gelar Serie A Italia, Coppa Italia dan juga Liga Champions. Sayangnya, Mou hanya bertahan selama 2 musim saja bersama I Nerrazuri, yang kemudian ia direkrut oleh Real Madrid.

Di Madrid, bisa dikatakan hasil kepelatihan Mou menurun, ia hanya mampu membawa Madrid meraih gelar Liga Spanyol musim lalu, lantaran tertahan oleh sang rival berat 'Barcelona'. Namun demikian, ia tetap dijuluki 'Sang Spesial Piala', karena hampir setiap klub yang ia tangani pasti bisa mendapatkan sebuah gelar.

Selasa, 29 Januari 2013

Klub Sepak Bola Termahal di Dunia

Manchester United adalah sebuah nama besar dalam Dunia Sepak Bola, apalagi julukan 'The Red Devils' yang sudah melekat ke diri mereka seakan membuat 'garang' nya anak buah Sir Alex Ferguson, setiap tahun MU selalu saja mendatangkan pemain-pemain populer dunia, hingga sempat meraih Treble Winner meraih 3 gelar sekaligus dalam kurun waktu satu musim saja, diantara nya Paiala FA, Champions dan Liga Inggris.

Selain itu, Manchester United juga sempat mendapatkan berbagai macam gelar, termasuk yang terbaru adalah gelar sebagai 'Klub Sepak Bola Termahal di Dunia'.

Ternyata dari selain dari segi prestasi, MU juga mengalami peningkatan dari segi saham, setelah mereka turut bergabung dengan New York Stock Exchange sejak bulan Agustus lalu dan sampai saat ini harga 'The Red Devils' sudah mencapai $ 3.000.000.000 dan jika dirupiahkan itu berarti sekitar Rp. 27.000.000.000.000, atau 27 Triluin Rupiah!

Dan dari yang kami kutip dari majalah Forbes, bahkan Tim Olah Raga selain sepak bola pun tak mampu menandingi kemahalan dari Manchester United, dibawah Manchester United ada NFL Dallas Cowboys yang sudah mencapai harga $ 2.100.000.000, atau Rp. 2.000.000.000.000 (2 triliun rupiah).

Saat pertama bergabung dengan New York Stock Exchange, diketahui Saham United perlembar kepada publik adalah $14 dan sekarang meningkat menjadi $17 perlembar. Kami yakin, Nilai saham itu akan terus bertambah, apalagi MU kini tengah berada di jalan yang mulus, sukses di Liga Champion dan Liga Inggris, selain itu, Old Trafford juga sudah menandatangani kontrak dengan beberapa sponsor.

Yang mengejutkan adalah Wakil pemilik United, Ed Woodward menyatakan bahwa ia tidak akan menjual saham MU walaupun saham tersebut terus meningkat dengan tajam, berbeda Glazer sebagai pemilik 10% saham sudah pernah menjual sahamnya itu bulan Agustus 2012 lalu.

Berita ini sekaligus membuat para fans MU diseluruh dunia Bangga akan Rooney CS, memang Manchester United merupakan salah satu klub yang paling 'sukses' di Dunia Sepak Bola selain saingan-saingan mereka seperti Real Madrid, Barcelona, Bayern Munchen dan klub-klub besar lainnya. Jika melirik sejarah, dahulu MU adalah klub dengan pemain pemain yang bekerja sebagai pengurus Kereta Api, namun seiring waktu berjalan klub ini mampu mendatangkan pemain pemain handal dari berbagai Negara.

So, buat para pendukung Manchester United tentunya ini adalah kabar gembira, dimana MU bukan hanya Klub Sepak Bola termahal tetapi juga Klub Olah Raga Termahal. - Agen Bola